Penyamaan Persepsi Pembimbingan Skripsi di Lingkungan Fakultas Teknik Universitas PGRI Palembang

Tugas akhir merupakan salah satu syarat seorang mahasiswa untuk memperoleh gelar sarjana. Tugas akhir bagi mahasiswa S-1 berupa laporan skripsi yang ditulis berdasarkan acuan Format Penulisan Skripsi Fakultas Teknik. Walaupun telah mengalami beberapa kali revisi, format ini memuat aturan yang dapat memayungi seluruh program studi yang ada di Fakultas Teknik Universitas PGRI Palembang (UPGRIP). Dosen sebagai pembimbing mahasiswa dalam penulisan tugas akhir sering mengalami kesulitan menyangkut persamaan persepsi penulisan tugas akhir mahasiswa baik antar teman sejawat dosen/pembimbing maupun antara dosen dan mahasiswa. Permasalahan ini muncul karena belum adanya sinkronisasi yang lebih rinci baik di tingkat program studi maupun di tingkat fakultas. Kegiatan “Penyamaan Persepsi Bagi Dosen terhadap Penulisan Skripsi” merupakan salah satu solusi yang dapat menyelesaikan masalah perbedaan persepsi dalam penulisan tugas akhir mahasiswa di tingkat program studi.

Untuk itu, Fakultas Teknik UPGRIP pada hari Selasa (5/12/2023) melaksanakan Penyamaan Persepsi Pembimbingan Skripsi bertempat di Aula Fakultas Teknik lantai 2 Gedung D UPGRIP. Kegiatan dibuka dan diresmikan oleh Rektor UPGRIP Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M., M.Si., CIQaR., dan dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik Ir. Amiwarti, S.T., M.T., Wakil Dekan Abdul Azis, S.T., M.T yang juga sekaligus sebagai ketua pelaksana dan seluruh Dosen Fakultas Teknik.

Dengan pembawa acara  Nita Nurdiana, S.T., M.T acara dimulai dengan pembacaan doa yang dibacakan oleh Reffanda Kurniawan, S.T., M.M dan dilanjutkan dengan laporan ketua pelaksana Abdul Azis, S.T., M.T., dalam laporannya  menjelaskan maksud dan tujuan diselenggarakan kegiatan penyamaan persepsi pembimbingan skripsi dan jumlah dosen peserta yang mengikuti kegiatan. Memasuki acara selanjutnya yakni sambutan dari Rektor UPGRIP Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M., M.Si., CIQaR. Dalam sambutannya rektor mengatakan,“Pembimbingan ini perlu dilakukan karena adanya perbedaan pandangan dosen dalam hal penulisan skripsi, sehingga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dosen pembimbing akan mempunyai persepsi yang sama dan hal ini juga berguna untuk menjadikan fakultas teknik akan menjadi baik. Tentu semua ini ditunjang dengan memiliki sumber daya manusia yang mumpuni dan mempunyai kompetensi. Selain itu sangat diharapkan kepada dosen untuk terus mengasah kemampuan dan menambah pengetahuan dengan mengikuti berbagai pelatihan dan pendidikan ataupun dengan cara peningkatan jenjang akademik yang dimiliki. Dengan selesainya kegiatan penyamaan persepsi pembimbingan skripsi harus segera dituangkan dalam buku pedoman penulisan skripsi, dosen dan mahasiswa harus patuh dengan ketetapan yang telah dibuat bersama-sama”, tungkas Bukman Lian menutup sambutannya.

Memasuki acara selanjutnya yaitu pemaparan materi oleh narasumber, dengan moderator Muhrinsyah Fatimura, S.T., M.T. Acara penyamaan persepsi pembimbingan skripsi menghadirkan 4 (empat) pemateri yaitu Ir. Amiwarti, S.T., M.T (Dekan FT) memaparkan materi tentang Kebijakan Akademik Fakultas Teknik, Emidiana, S.T., M.T (Kaprodi T. Elektro) dengan materi Format Penulisan Skripsi, Rully Masriatini, S.T., M.T (Kaprodi T. Kimia) dengan materi Prosedur dan Persyaratan Kegiatan Skripsi Mahasiswa dan Ir. Herri Purwanto, S.T., M.T., IPM (Kaprodi T. Sipil) dengan materi Sitasi, Format dan Submit Jurnal.

Tujuan akhir dari kegiatan ini adalah untuk merumuskan semua gagasan maupun pemikiran ke dalam sebuah buku pedoman. Pedoman Penulisan Skripsi ini ditujukan untuk menyeragamkan standar format penulisan skripsi, baik bagi mahasiswa sebagai peneliti maupun bagi dosen pembimbing dalam mengarahkan penulisan skripsi di lingkungan Fakultas Teknik UPGRIP serta untuk menyamakan persepsi dan standarisasi kualitas penulisan skripsi.

Pedoman ini memuat ketentuan-ketentuan tentang usulan penelitian, penulisan skripsi, teknik penulisan serta beberapa contoh lampiran yang dianggap perlu. Dengan adanya pedoman ini, diharapkan penyelenggaraan proses penulisan skripsi dapat mencapai hasil yang optimal. Untuk itu, kewajiban bersama pihak terkait melaksanakan ketentuan-ketentuan yang tercakup dalam buku pedoman yang telah ditetapkan oleh Fakultas Teknik.